PDA

View Full Version : Arowana Mogok Makan


Hendrik Lunardy
11-28-2002, 08:43 AM
Hi All Mania Arowana,

Saya pendatang barang, mau minta petunjuk cara penanganan ikan arowana saya, ukuran ± 16 cm, Super red (Kalimanatan Barat), waktu pertama beli pakan kodok 5 ekor perhari (Kodok kecil), sekarang tinggal 1 ekor perhari.

Nah kawan² kalo ada yang tau penyebab dan cara menanganinya tolong saya dikasih tau.

Thank's
Hendrik Lunardy

arwan
11-28-2002, 12:20 PM
Hmm bang Hendrik ini pendatang barang maksudnya yang mendatangkan ikan dari Kalimantan? Atau pendatang baru?
Okelah, sekedar sharing yang pernah saya alami, ikan saya biasanya mogok makan karena dua hal:
1) sudah kenyang
2) menunya tidak cocok. biasanya makan jangkrik kemudian dikasih ikan/ kodok maka tidak akan dimakan.
Ada beberapa faktor lain yang menyebabkan ikan mogok makan seperti yang sudah pernah dibahas baik di forum ini maupun diliteratur antara lain kualitas air, suasana lingkungan (lampu, kebisingan dsb) dll. Coba deh "search"

N1WAN
11-29-2002, 12:21 AM
Sekedar menambahkan dan mengingatkan saran dari rekan-rekan yang lain;
arowana dalam berapa kasus yang berkaitan dengan selera makan merasa "negh" atau bosan, menunya itu-itu melulu, hal ini juga tergantung jenis makanannya, karena itu disarankan :
- jangan memberi makan 100% kapasitasnya kenyangnya, bila kenyangnya 5 ekor kodok sehari, berilah 3-4 ekor sehari.
- selang-seling memberi makannya, hari ini kodok, besok jangkrik, atau udang
- pada makanan yang merupakan favoritenya, jangkrik atau kelabang tanah atau medan atau kecoa, jangan diberikan dalam jumlah banyak dan rutin sebab akan cenderung kecanduan, enak sich he he he http://www.n1wan.com/forums/public_html/iB_html/non-cgi/emoticons/wink.gif

Hendrik Lunardy
11-29-2002, 08:49 AM
Terima kasih kepada Yth,
- Sdr. Arwan
- Sdr. N1wan

Bung Niwan, kalo makanan Aro itu dikombinasi Jangkrik dan Kodok akan saya coba, didaerah kami makan ikan itu yang banyak di jual pasar hanya Gabus, Jangkrit dan Kodok.

Bung N1wan aro super red perlu berapa lama jangka waktu pemeliharaan baru akan timbul warna merahnya ? Aro saya sekarang ini baru nampak merah dibagian belakang aza.

Thank's
Hendrik

N1WAN
11-29-2002, 09:02 AM
Hendrik Lunardy,
Ikan gabus kecil bisa sebagai alternative pengganti ikan mas atau cere, akan tetapi tetap mesti dikarantina minimal sehari untuk menghindarkan penyakit bawaan.

Untuk perkembangan warna pada super red, sharing pendapat saya buat di topic mesage yang tersendiri.

Semoga bisa membantu

ridzal
01-03-2003, 07:49 PM
Bung Niwan saya juga punya masalah dengan peliharaan saya, gini..
Saya memelihara sekitar 1200 e arwana silver ukuran 10 cm yg dibagi menjadi 3 aquarium & saya beri pakan bloodworm, entah kenapa yg 2 aquarium mendadak mogok makan sampai kurus2 & banyak yg mati. Saya sudah coba kasih macam2 vit. untuk menambah nafsu makan tapi hasilnya nihil. Gimana nih bung?? mohon petunjuknya.. Thx.

N1WAN
01-03-2003, 08:28 PM
</span><table border="0" align="center" width="95%" cellpadding="3" cellspacing="1"><tr><td>Quote </td></tr><tr><td id="QUOTE">Saya memelihara sekitar 1200 e arwana silver ukuran 10 cm yg dibagi menjadi 3 aquarium & saya beri pakan bloodworm, entah kenapa yg 2 aquarium mendadak mogok makan sampai kurus2 & banyak yg mati. Saya sudah coba kasih macam2 vit. untuk menambah nafsu makan tapi hasilnya nihil[/QUOTE]<span id='postcolor'>

ridzal,
1200 aro dalam 3 aquarium, kira-kira masing-masing 1 aquarium diisi 400 aro. Boleh tau :

aquarium yang di pakai ukuran berapa, dan kapasitas airnya berapa banyak,

system filter yang dipakai, berapa sering ganti air dan berapa banyak

menggunakan heater tidak

Pendapat saya dari informasi yang anda berikan letak masalahnya ada di kualitas air dibandingkan dengan kepadatan aro. Idealnnya 1 aro ukuran kecil perlu air yang100 litter agar tumbuh dengan baik, dan 1000 litter untuk ukuran aro besar.

Kepadatan yang begitu tinggi, mempercepat polutan air aquarium dan cepat menurunkan kualitas air, diperparah bila tidak diimbangi filter yang memadai dan ganti air. Padahal air adalah media utama bagi ikan untuk hidup.

Ganti air setiap hari 1 - 2 kali, sebanyak 30%, beri garam secukupnya dan jaga kondisi suhunya 29-30C

Akan tetapi mengapa hanya 2 aquarium saja, sedangkan 1 aquarium satunya tidak ... atau belum. Kemungkinan ada sebab lain ...mungkin rekan-rekan yang lain ada yang memiliki pengalaman kasus yang sama sebelumnya ...

Semoga bisa membantu ..

ridzal
01-03-2003, 09:59 PM
Ukuran aquarium saya 160 x 80 x 60, tinggi air sekitar 40 cm, ganti air 2x sehari dengan memberi sedikit garam setiap ganti air, suhu 27 - 30. Justru yg saya bingung kenapa cuma 2 aquarium yg bermasalah padahal perawatannya sama. Saya curiga aro saya terkena penyakit tapi badan ikan sama sekali tidak ada ciri2 terkena penyakit selain kurus karena tidak mau makan & bermain di dasar aquarium terus. Mohon petunjuk pakar2 aro disini, kira2 kena penyakit apa & apa obatnya? Selama ini saya sudah coba kasih macam2 vitamin, akri, tetra, cypro, & kemi.. namun hasilnya nihil. http://www.n1wan.com/forums/public_html/iB_html/non-cgi/emoticons/confused.gif