View Single Post
Old 06-20-2005, 06:28 PM   #10
Gaga
NAC 005
 
Gaga's Avatar
 
Join Date: Dec 2004
Location: Jakarta
Posts: 1,979
Default Re: "Lewat" karena Obat

Quote:
Originally Posted by hm siradj
Satu lagi kabar duka aro akibat overdosis obat. Sepulang dari Jkt sore kemarin, ternyata salah satu aro kesayangan saya telah "berpulang". Ceritanya begini: Rabu siang saat saya di Jkt, anak saya telepon, bahwa GR eks-beli di Boss N1wan 2 bl lalu --yang warnanya ngejreng buanget (ekor merah, body lebar, warna mulai keemasan)-- di ekornya tampak bercak-bercak putih dan ikannya muter-muter terus kayak baling-baling kipas angin. Karena saya lagi meeting di IndoPos (Jawa Pos edisi Jkt), maka saya jawab sekenanya, kasih obat saja. Ternyata, anak saya lantas memberinya obat antijamur OceanFree sekitar 30 ml (untuk aq uk 1,25 m X 0,6 m). Sekitar 4 jam kemudian, anak saya lapor, posisi ikan terbalik tapi insangnya masih bergerak. Segera saya perintahkan untuk dipindah ke aq tandon, kasih arus plus aerator. Sehari kemudian ternyata si aro sudah berpulang. Dari sela insang keluar sedikit darah. Mohon analisa para pakar, sebenarnya apa yang terjadi? Sekaligus, ini pelajaran bagi pecinta aro yang awam seperti saya agar jangan sembarangan pakai obat.
Volume aquarium Bapak kurang lebih sekitar 300 liter, dgn asumsi panjang 125 cm, lebar 60 cm, tinggi air 40 cm (120X60X40:1000=300).

Setahu saya dosis Ocean Free adalah 1 ml/10 liter untuk kondisi parah dan 1 ml/20 liter untuk kondisi biasa.

Kita anggap saja ikan Bapak ada dalam kondisi parah, maka dia membutuhkan 1 ml/10 liter air. Bila dikalkulasi dgn volume aquarium Bapak, maka anak Bapak memberikan Ocean Free dgn dosis yg tidak berlebihan sebetulnya (30ml).

Berdasarkan perhitungan diatas, saya mengambil kesimpulan bahwa ikan Bapak bukan mati karena OD.

Mohon dikoreksi bila saya salah.


Thanks
Gaga
Gaga is offline   Reply With Quote