View Single Post
Old 11-12-2002, 03:44 PM   #13
N1WAN
Founder of N1wanRed.com
 
N1WAN's Avatar
 
Join Date: Sep 2000
Location: Jakarta, Indonesia
Posts: 5,914
Default

Hernandi,
Berikut contoh photo aro HASIL SILANGAN SUPER RED DENGAN RTG:


(Sumber photo: THE DRAGON FISH, John D .... )


Perbedaan antara Indonesian Golden atau Sumatra Golden atau Golden Red atau Red Tail Golden (RTG) dengan Malaysian Golden atau Crossback :
- bagian ekor atas Malaysian Golden ada ring keemasan, sedangkan pada Indonesian Golden tidak ada


- warna ring keemasan pada Malaysian Golden sampai sisik ke enamnya (punggung) karena itu sering disebut Crossback, sedang Indonesian Golden tidak, punggung/sisik keenamnya berwana gelap


Memang ada Indonesian Golden High Quality sisi ring emasnya sampai ke level ke 6, sering disebut HIGH BACK RTG

- warna base colour pada Malaysian Golden lebih kentara dan menonjol, Â*hijau toska, biru toska dan ini di karenakan bering tipis.

Â* Sedangkan Indonesian Golden berbased colournyateredam atau tertutupin ringnya karena bering tebal .. bisa di lihat pada posisi renang tertentu, misal pada saat berenang berbelok

Indonesian Golden diketahui berhabitat asli di Sungai Pekanbaru, Riau, saat ini sudah banyak yang berhasil menangkarkannya di luar Pekanbaru, Riau seperti di Pontianak, Jakarta, Singapore, Malaysia bahkan di Jepang di aquarium.


Semoga bisa membantu, bila ada penjelasan yang kurang atau salah bisa ditambahkan dan dikoreksi.
__________________
N1wanRed
Arowana Captive Breeder, Pro-Shop and Exporter
Whatsapp +62812 10 70008

Youtube :https://www.youtube.com/user/N1wanRed
Facebook :https://www.facebook.com/N1wanRed/
Instagram: https://www.instagram.com/n1wanred
/

Email : n1wanredsales@gmail.com
N1WAN is offline   Reply With Quote