View Single Post
Old 07-17-2006, 01:20 PM   #3
Aro_Wongkito
NAC 012
 
Aro_Wongkito's Avatar
 
Join Date: Dec 2004
Location: Palembang
Posts: 241
Default Re: juara dunia tapi............

Roma - Fans dari tiga klub yang terdegradasi ke Seri B langsung bereaksi setelah mengetahui klubnya tidak lagi berlaga di Seri A musim depan. Mereka menggelar demonstrasi.

Tiga klub besar yakni Juventus, Lazio, dan Fiorentina mendapatkan hukuman degradasi ke Seri B setelah pengadilan Calciopoli memutuskan mereka bersalah dalam skandal suap di Seri A.

Satu dari empat klub yang disangka terlibat dan dituntut degradasi, AC Milan, selamat dari hukuman namun mendapatkan potongan angka yang cukup besar untuk musim depan (15) dan absen dari Liga Champions karena potongan angka musim lalu membuatnya terhempas ke posisi 12.

Menyusul keputusan itu keempat klub yang terhukum telah mengajukan banding.
Tidak mau kalah dengan klub, para fansnya juga menggelar demonstrasi menentang keputusan itu.

Dilansir Reuters, Sabtu (15/7/2006), fans Juve menggelar demonstrasi di depan markas klub tersebut di Turin. Mereka mengecam pimpinan pengadilan tribunal, Cesare Ruperto serta Milan. Di Firenze, fans menggelar demonstrasi dengan menguasai jalanan di pusat kota.

Sementara di Roma, fans Lazio mendatangi hotel tempat diumumkannya keputusan itu, Parco del principio. Sebelum keputusan keluar mereka mengeluarkan yel-yel mengecam Juve. Namun setelah diputuskan kalau klubnya ikut terdegradasi mereka mengungkapkan kekecewaan dengan tindakan yang lebih merusak. Bahkan pengacara Lazio, Gian Michele Gentile tidak berani keluar hotel karena ancaman fans.

Seorang fans Lazio mengaku sangat kecewa dengan keputusan itu dan menganggap bahwa pengadilan tribunal telah bertindak tidak adil. "Ini adalah pengadilan yang tidak adil mengingat hanya Juve pihak yang bersalah. Tetapi, seperti biasa, kami juga harus menanggung akibatnya," ketus Andrea Hotfield, 33.

Klub yang terhukum diberikan kesempatan untuk melakukan banding selama lima hari terhitung sejak dijatuhkan putusan. Pada 24 Juli, FIGC akan mengumumkan keputusan akhirnya.


Apa fans-fans yang demo itu ga mikirin gimana perasaan fans klub-klub lain yang pernah menjadi "korban" permainan wasit yang dilakukan oleh klub yang mereka puja...
yah, siapa yang menuai bibit akan memanen hasil nya....
Aro_Wongkito is offline   Reply With Quote